Cart 0 x

5 Rekomendasi Bahan yang Cocok Untuk Outfit Pria!

5 Rekomendasi Bahan yang Cocok Untuk Outfit Pria!

Pemilihan bahan pada pakaian tentunya sangatlah penting. Pemilihan jenis kain untuk pembuatan pakaian tentu sangat menentukan kenyamanan untuk suatu busana. Berikut MinDa bagikan beberapa rekomendasi bahan untuk kalian yang mau bikin Men's Collection!

1. Relaxed Tenzel Cotton

Bahan ''Relaxed Tenzel Cotton'' ini terbuat dari bahan linen katun yang memiliki ketebalan lebih dari linen pada umumnya. Kain ini memiliki tekstur khusus dan serat benang yang membuatnya terasa lebih lembut. Relaxed Tenzel Cotton sangat cocok untuk dijadikan untuk atasan maupun bawahan seperti Blazer, Kemeja, dan Celana. Bisa kamu jadikan casual/formal look, lho!

2. Poplin Jepang Clovertea

Pasti kalian udah nggak asing lagi sama bahan poplin deh! Yups, bahan ini memang sudah sangat familiar. Poplin Jepang Clovertea terbuat dari 100% katun, sehingga membuat kain sangat lembut dan memiliki permukaan matte dan juga terlihat sangat mewah. Bahan ini cocok untuk dijadikan atasan maupun bawahan seperti berbagai jenis Kemeja dan Celana!

3. Cotton Linen Universal

Bahan yang satu ini memiliki keunikan sendiri lho! Cotton Linen Universal ini memiliki washer effect pada permukaan kain, yang mana menampilkan sedikit crinkle dan menghasilkan look natural. Bahan ini terbuat dari poliester dengan tambahan serat twill, sehingga menghasilkan kain yang sangat lembut. Sangat cocok untuk dijadikan atasan maupun bawahan seperti Kemeja, Blazer, dan Celana.

4. ZR Stretch

Jika kamu ingin membuat collection dengan casual/formal look untuk office wear, ZR Stretch sangat cocok lho! ZR Stretch terbuat dari bahan polyester yang memiliki serat twill, sehingga sangat nyaman dipakai. ZR Stretch memiliki campuran benang stretch (efek stretch) dan memiliki ketebalan yang cukup.

5. Cotton Tenzel Primacool

Ini dia salah satu bahan yang memiliki cooling effect dan menjadi andalan untuk kemeja pria. Cotton Tenzel Primacool ini berbahan dasar katun. Bahan ini sangat flowy dan terasa sangat nyaman, serta membuat tampilan terlihat rapi.

Share:

Comments(0)

Write a comment